You are currently viewing Polsek Aimas Polres Sorong Giat Operasi Miras dalam rangka Imbangan Ops Pekat I Mansinam 2023

Polsek Aimas Polres Sorong Giat Operasi Miras dalam rangka Imbangan Ops Pekat I Mansinam 2023

  • Post category:berita

Polres Sorong, Jumat ( 17/03/2023) pukul 16.00 Wit Anggota polsek Aimas melaksanakan Imbangan operasi pekat 1 Mansinam 2023 Polres Sorong dengan sasaran lokasi pembuatan miras. Bahwa dari masyarakat didapatkan informasi terkait pembuatan miras lokal yang berlokasi di klalin 4 Aimas Kab. Sorong.

Berdasarkan informasi tersebut Kapolsek Aimas Polres Sorong IPTU Pinantun MH. Manalu, SH melakukan AAP kepada Anggota dan bergerak menuju TKP kemudian Sesampainya dilokasi pembuatan, Kapolsek Aimas bersama anggota menemukan Milo (minuman lokal) jenis (bobo nipa) dengan secara keseluruhan sebanyak -+ 20 liter dan langsung di musnahkan di tempat

Kapolres Sorong AKBP Yohanes Agustiandaru, S.H., S.I.K., M.H melalui Kapolsek Aimas IPTU Pinantun MH. Manalu, SH mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilkum Polsek Aimas Polres Sorong, Lanjut Kapolsek Aimas “seperti diketahui minuman keras (miras) sangat membahayakan terutama untuk kesehatan dan juga dapat membuat orang yang mengkonsumsi miras kehilangan kesadarannya”. Tegas Kapolsek

By Humas Polres Sorong

Bagikan Artikel ini

Leave a Reply